oleh

Anti Keriput, Konsumsi Jus Buah Ini

Semua orang tentunya menginginkan kulit yang sehat, kencang, dan tampak awet muda. Sayangnya pola hidup manusia zaman sekarang ini cukup buruk hingga berdampak pada kesehatan kulit. Ternyata untuk menjaga agar kulit kita sehat dan terhindar dari keriput dini kita bisa mengkonsumsi jus buah jambu biji merah dan kurma. Berikut cara pengolahannya :

1. Cuci jambu biji, masukkan dalam blender
Jambu biji merupakan sumber makanan yang sangat kaya akan vitamin A, B, C dan potasium yang merupakan antioksidan yang baik dan juga berperan sebagai pendetoks tubuh. Mereka dapat melawan radikal bebas, sehingga menjaga kulit tetap bersinar dan bebas dari tanda-tanda penuaan dini, seperti keriput dan garis-garis halus.

2.Tambahkan kurma dalam jumlah ganjil, buang biji kurma.
Kurma mengandung antioksidan yang tinggi dan ampuh untuk mencegah kerusakan sel tubuh akibat pengaruh buruk radikal bebas. Dengan mengkonsumsi kurma setiap hari maka kulit akan awet muda dan kencang lebih lama.

3. Tambahkan air secukupnya kemudian blender hingga halus.

4. Setelah halus kalian bisa saring minuman ini dan minuman siap untuk dikonsumsi.

Minuman ini bisa dikonsumsi rutin setiap hari, untuk mendapatkan hasil yang maksimal imbangi dengan olahraga teratur dan perbaiki pola hidup sehat, serta jangan lupa untuk menggunakan produk skin care untuk menjaga dan melindungi kulit tubuh anda

Affiliate Banner Unlimited Hosting Indonesia

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed